Tentang Shifu Yonathan Purnomo

Sekilas Tentang Pencipta Shuang Guan Qi Xia

Oleh: Shifu Yonathan Purnomo

Kehidupan terasa tidak adil, untuk itulah saya harus mencari keadilan dengan cara saya sendiri. Kemiskinan membuat saya belajar, bahwa hidup itu harus berjuang, dan peruangan memerlukan modal. Bagi orang yang miskin seperti saya, modal terbesar yang paling berharga adalah otak saya, itulah sebabnya saya belajar bagaimana memanfaatkan otak saya seoptimal mungkin.

Ketika ayah saya mengajarkan bahwa manusia memilik sepasang otak, saya tertarik untuk mengetahuinya lebih jauh. Sangat beruntung sejak kecil saya telah mendapatkan latihan dasar ilmu beladiri berbasis 2 otak, dan tanpa saya sadari itulah yang mengubah hidup saya selanjutnya. Kecerdasan otak saya meningkat dengan tajam sehingga saya mampu mengalikan 13 digit X 13 digit tanpa bantuan papun, cukup hanya mengandalkan otak yang ada di kepala saya. Proses belajar menjadi begitu mudah, bahkan ketika saya belajar bahasa China di Guang Zhou Chinasecara menakjubkan saya mampu menguasainya hanya dalam waktu 3 bulan. Saya berkomunikasi (berbicara dan mendengar), mampu membaca, mampu menulis dan menghapal sekitar 8000 huruf.

Di dalam bekerja, saya seringkali mengeluarkan ide-ide kreatif yang tidak terpikirkan oleh orang lain. Saya banyak mencipta produk inovatif, hingga membuat bisnis saya menjadi lancar.

Berangkat dari prestasi yang saya peroleh, saya menjadi teringat dengan latihan dasar ilmu beladiri yang selama ini telah membentuk otak saya. Ingatan ini berpengaruh besar di dalam saya mengambil keputusan untuk menyebarkan prinsip-prinsip dasar ilmu yang saya miliki untuk menolong sesama umat manusia.

Saya melihat di dunia ini sangat banyak orang yang mengalami masalah dengan otak mereka, dan pada umumnya mereka yang mengalami masalah dengan otaknya, tidak berdaya untuk mengatasinya. Dengan semangat berbagi, maka saya putuskan untuk memperdalam apa yang telah saya pelajari. Saya kembali berangkat ke China, bertemu dengan beberapa guru yang dapat membimbing saya, hingga akhirnya terciptalah ilmu modern yang saya namakan Shuang Guan Qi Xia ( Shuang Guan Qi Xia bukanlah ilmu beladiri walaupun berasal dari ilmu beladiri)

Saya tahu peruangan saya belum selesai, masih banyak yang perlu digali dan dipelajari, tetapi dengan modal dignitas dan integritas yang tinggi, saya ingin hidup saya berguna bagi orang lain.

Saya, Yonathan Purnomo, lahir sebagai anak pertama dari 6 bersaudara, telah menikah dan memiliki 4 orang anak. Hidup keluarga sayamenjadi semakin ceria ketika kami berlatih bersama Shiang Guan Qi Shia, ilmu berbasis double brain yang dapat dipelajari oleh siapa saja termasuk anak-anak. Dengan belajar Shuang Guan Qi Xia, saya telah belajar bahwa kemiskinan itu bukanlah hal yang menakutkan, tetapi memiliki otak yang bodoh jauh lebih menakutkan. Saya berharap, orang-orang yang berjodoh dengan saya, dapat menikmati ilmu yang telah saya ciptakan, terimakasih.

2 responses to “Tentang Shifu Yonathan Purnomo

  1. malam shifu…
    perkenalkan saya Rahman, kita sering ketemuan waktu di Hypno Exponya Gramedia Semarang sama Pak Anton..inget tidak…??
    gak lupa kan??cz saya yakin shifu pasti inget kok…salam peace aja…
    mungkin saya sedikit komentar aja, bahwa meningkatkan kemampuan otak juga diperlukan kapasitas dari otak manusia itu sendiri secara bawaan apakah dibawah rata2 atau tidak, karena percuma aja ditingkatkan kalau otaknya saja “bawaaan”nya emang tidak di”ijin”kan olehNya yntuk ditingkatkan lagi atau dalam bahasa gampang, emang otaknya sudah di”garis”kan tidak bisa ditingkatkan lagi….
    oke salam peace aja, dami dan kesejahteraan bagi alam semesta…

  2. selain buku “mengenal rahasia kecerdasan otak”
    buku2 apa lagi yang sudah diterbitkan shifu?

    kapan diadakan seminar di manado?

Tinggalkan komentar